QPR Dapat Banyak Tawaran Untuk Charlie Austin

QPR Dapat Banyak Tawaran Untuk Charlie Austin

agenibcbetinfo.net – Chris Ramsey sebagai juru taktik lapangan Queens Park Rangers mengonfirmasi jika pihaknya telah mendapatkan sejumlah tawaran untuk striker mereka bernama Charlie Austin.

Penyerang berumur 26 tahun tersebut pada musim panas kali ini menjadi target buruan berbagai pihak, seiring dengan penampilan cemerlangnya musim lalu.

Aston Villa serta an Newcastle United disinyalur tertarik untuk memboyong penyerang yang pada musim 2014/15 lalu sukses meorehkan 18 gol tersebut, akan tetapi Ramsey masih berharap agar sang pemain tetap bertahan.

“Ada banyak tawaran yang masuk kepada kami untuk membeli Austin,” ujar Ramsey kepada reporter. “Pemain yang memiliki kemampuan seperti dia, maka bakal selalu terdapat spekulasi.

“Untuk sekarang ini, belum ada tawaran yang konkret. Tawaran yang masuk telah kami tolak, dan kami memperoleh tawaran di mana Charlie sendiri tak suka”.

“Sekarang, dia masih bagian dari QPR dan dia sedang bekerja keras menjalani sesi latihan”.