
agenibcbetinfo.net – Datang sebagai pemain belia dengan harga transfer paling mahal, Anthony Martial saat ini sukses memberikan kepercayaan kepada Manchester United. Dalam masa awalnya di Old Trafford, mampu dilewatinya dengan bagus dengan menyumbangkan 4 gol dalam 6 pertandingan.
Petr Cech, penjaga gawang Arsenal pun mengakui performa gemilang striker Prancis berumur 19 tahun tersebut sesaat menjelang lagakedua klub yang berlangsung di Emirates Studium, Minggu (4/10). Akan tetapi, dia menegaskan bahwa The Gunners tidak akan membiarkan sang striker menunjukkan performanya dalam pertandingan nanti.
“Selalu menjadi hal sulit pada saat Anda pindah klub dan bergabung dengan satu klub besar yang memiliki begitu banyak ekspektasi,” kata kiper Republik Ceko tersebut melalui situs resmi Arsenal.
“Semua orang pasti berkeinginan menyaksikan kemampuan Anda, namun dia mampu melakoni start yang bagus dalam kariernya bersama United.”
“Semua orang akan berharap dari Anda serta setiap hari mereka akan selalu mengingatkan jika Anda merupakan pencetak gol yang paling utama”.